Inspeksi Front Wheel 777D Caterpillar

front wheel inspection plug 777D

1. Front wheel bearing magnetic inspection plug

  • Periksa secara rutin setiap seminggu sekali

Level oli pada front wheel bearing dapat diperiksa dengan cara membuka plug (1) yang berada di tengah wheel bearing cover. Level oli harus rata dengan bagian bawah lubang plug. Lakukan pemeriksaan fill plug dari partikel logam secara mingguan.

2. Front wheel bearing drain plug

Jika terdapat partikel logam ditemukan, lepas wheel cover dan periksa bearing dari keausan. Oli dapat di-drain dengan membuka drain plug (2)

Penggantian interval oli untuk front wheel bearing adalah setiap 500 jam.

 

  • Gunakan hanya oil TDTO

 

Gunakan hanya Transmission Drive Train Oil (TDTO) dengan spesifikasi (TO-4) atau yang terbaru. TDTO TO-4 memberikan peningkatan kemampuan dalam pelumasan bearing.

 

  • Kekerasan/inflasi ban

 

Periksa tekanan kekerasan ban. Mengoperasikan Truck dengan tekanan ban yang salah dapat menimbulkan kenaikan temperatur di dalam ban dan mempercepat keausan ban.

 

CATATAN: Hati-hati dengan adanya kandungan oli saat melakukan inspeksi, maintenance, testing, adjusting dan perbaikan pada machine. Siapkan tempat penampungan oli sebelum membuka suatu komponen yang terkandung oli di dalamnya.


Leave a Reply

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.