Prosedur Penyetelan Celah Katup untuk Engine 6 Silinder (In-Line Engine)
Berikut ini dijelaskan mengenai prosedur penyetelan celah valve untuk engine dengan 6 silinder:
- Buka penutup cylinder head
- Putar crankshaft pada arah normal (searah jarum jam jika dilihat dari depan engine) dan posisikan silinder No. 1 ke posisi kompresi (piston pada posisi Titik Mati Atas). Sementara itu amati pergerakkan valve pada silinder No. 6. Luruskan pointer (3) dengan tanda TOP 1.6 pada vibration damper (2)
- Pada saat piston silinder No. 1 mendekati posisi Titik Mati Atas (pada saat langkah kompresi), valve pada silinder No. 6 akan bersiap untuk bergerak (membuka)
- Setel celah valve untuk valve-valve yang diberi tanda ● pada susunan valve di samping
- Putar crankshaft pada arah normal sebanyak satu putaran, dan luruskan kembali tanda TOP 1.6 pada vibration damper (2). Kemudian setel celah valve untuk valve-valve yang diberi tanda O
- Untuk menyetel celah valve, kendorkan lock nut (8) dan adjusment screw (7), masukkan feeler gauge (H) (dengan ukuran ketebalan sesuai dengan spesifikasi) diantara crosshead (6) dan rocker arm (5). Kemudian setel celah valve dengan cara memutar adjusment screw sampai mencapai celah yang diinginkan (feeler gauge dapat digerakkan dengan ringan)
- Setelah diperoleh celah valve yang sesuai dengan standar, kencangkan kembali lock nut untuk mengunci adjusment screw. Pengencangan lock nut sesuai dengan torsi yang tercantum di dalam shop manual
- Penyetelan celah valve di atas diaplikasikan pada engine 6 silinder dengan urutan pembakaran (combustion squence/firing order) 1-5-3-6-2-4
- Besarnya celah valve disesuaikan dengan spesifikasi masing-masing engine.
Prosedur Penyetelan Celah Katup untuk Engine 12 Silinder (V-Engine)
- Buka penutup rocker arm housing
- Putar crankshaft dengan arah putaran normal (searah jarum jam jika dilihat dari depan engine), sambil diamati pergerakkan dari silinder R6
- Posisikan silinder intake valve pada R1 ke posisi top kompresi (piston berada pada posisi Titik Mati Atas) dengan cara meluruskan tanda R1.6 TOP pada vibaration damper (1) dengan pointer (2)
- Lakukan penyetelan celah valve (intake valve & exhaust valve) pada silinder R1 dengan cara mengendorkan lock nut (6) dan adjusment screw (5), masukkan feeler gauge (A) (dengan ukuran ketebalan sesuai dengan spesifikasi) diantara crosshead (4) dan rocker arm (3). Kemudian setel celah valve dengan cara memutar adjusment screw sampai mencapai celah yang diinginkan (feeler gauge dapat digerakkan dengan ringan)
- Setelah diperoleh celah valve yang sesuai dengan standar, kencangkan kembali lock nut untuk mengunci adjusment screw. Pengencangan lock nut sesuai dengan torsi yang tercantum di dalam shop manual
- Lakukan prosedur yang sama untuk silinder-silinder yang lain sesuai dengan firing order-nya, yaitu: R1-L1-R5-L5-R3-L3-R6-L6-R2-L2-R4-L4.
*** Artikel ini dipublikasikan untuk tujuan pendidikan dan membantu para mekanik dalam bekerja. Jika tidak berkenan silahkan hubungi kami. Terima kasih. ***
l.am very like this sistem
thanks
Berapa ukuran stelan klep Hitachi 200
Berapa ukuran celah klep komatsu model 4D95L-1?
In 0.35 ex 0.50 + – 0.1
Cara menyetel klep cat 320c Tune up
bisa dibaca di http://wordpress-303828-1002729.cloudwaysapps.com/penyetelan-celah-valve-valve-clearance/
untuk standar valve lash nya 0.25mm baik klep intake maupun exhaust
Pak gmna cara stel klep yanmar ual 6
cara menyetel tenaga cat320c
bisa dibaca di http://wordpress-303828-1002729.cloudwaysapps.com/penyetelan-celah-valve-valve-clearance/
untuk standar valve lash nya 0.25mm baik klep intake maupun exhaust
Kalau yang 12 silinder ?
Untuk pnytelan komatsu D60-8 brapa di kasih bos
Trima kasih
Malam pak
Mau tanya nich
Cara stel klep cat d398 12 slinder model v ..apakah sama dengan yg bapak tulis di atas.terimakasih
boleh tahu untuk FO nya?
om bagai mana cara setel klip isuzu RF 8 dan Rd10
Untuk setelan fuller TD 103 berapa om
Bang, gemana cara stel klep comatsu PC 200-8
Bang. Gimana Cara stel klep komatshu pc 220-5
Bang. Gimana Cara stel klep komatshu pc 220-5
pak gimana cara stel klep standard..sama kancing slender head,mesin isuzu